Monday, June 17, 2013

Blackberry Q5, Ponsel jagoan Besutan Blackberry


Sejak diumumkan kehadirannya pada pertengahan
bulan Mei 2013, ponsel yang diberi nama Blackberry Q5
ini pun sangat dinanti-nanti oleh para penggemar
setia Blackberry. Blackberry Q5 ini akan didukung
dengan sistem operasi Blackberry 10. Tak hanya itu,
Blackberry Q5 ini pun rencananya akan membidik untuk
pasar kelas menengah.

Blackberry Q5 ini memiliki layar sentuh
kapasitif sebesar 3,1 inci dan memiliki
resolusi berukuran 720 x 720 piksel dengan
kerapatan layar visual sebesar 328 ppi.
Selain layar sentuh, ponsel pintar ini
dilengkapi dengan keypad QWERTY yang
memudahkan penggunanya untuk mengetik
angka atau huruf pada ponsel.

Desain bodi di desain untuk memudahkan
pengguna, ukuran Blackberry Q5 ini memiliki
tebal dimensi sebesar 120mm x 66mm x
10,8 mm. Untuk spesifikasi dalamnya, ponsel
terbaru keluaran Blackberry ini sudah
ditanamkan dengan prosesor dual core
Qualcomm Snapdragon 1,2 GHz dan
didukung RAM sebesar 2 GB membuatnya
begitu nyaman digunakan, dan anda tak
perlu khawatir lagi ponsel Blackberry ini
mengalami masalah.


Ponsel teranyar dari BlackBerry ini
rencananya akan memulai debut
pemasarannya di London dan dibanderol
dengan harga 349,98 Poundsterling atau
setara dengan harga Rp 5, 3 juta. Ponsel ini
akan meluncur pada pertengahan bulan Juli
2013 mendatang.

No comments:

Post a Comment